RajaBackLink.com

Home / Headline

Rabu, 23 Maret 2022 - 14:41 WIB

Wujud Sinergitas TNI- POLRI, Kapolres Takalar dan Dandim 1426/Takalar Tinjau Vaksinasi di Kantor  Desa Patani 

SRIWIJAYATODAY.COM ( SULSEL ) - Penulis Berita

SRIWIJAYATODAY.COM //Takalar-Sulsel,  Sebagai wujud Sinergitas TNI-Polri dalam mendukung Program Pemerintah dalam Percepatan Vaksinasi, Kapolres Takalar AKBP Gotam Hidayat, S.I.K., M.Si bersama Komandan Kodim (Dandim)1426 Kabupaten Takalar, Letkol Czi Catur Witanto, S.I.P, M.Si, M.Tr (Han) melaksanakan peninjauan gelaran Vaksinasi Serentak untuk Lansia, Anak usia 6-11 tahun dan Booster yang dihelat di Kantor Desa Patani, Kecamatan Mapsu, Kabupaten Takalar, Rabu. 23/03/ 2022.

Kunjungan kedua petinggi TNI-POLRI di Kabupaten Takalar tersebut disambut hangat oleh Camat Mappakasunggu H. Bostam Dg. Tika, S.Sos., M.M dan Kepala Desa Patani Bapak Suardi Dg. Rowa.

Baca Juga :  Polisi Di Gowa Gelar Vaksinasi Massal, Ini Jadwal Kegiatannya

Peninjauan itu sebagai wujud nyata sinergitas dan dukungan TNI/Polri terhadap program pemerintah pusat untuk mempercepat Proses Vaksinasi Covid-19 dan pencapaian target Vaksinasi menuju 100 %.

“Pentingnya bersinergi dalam melaksanakan serbuan Vaksinasi, guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kabupaten Takalar,” ungkap AKBP Gotam Hidayat.

Dalam peninjauan itu, Kapolres bersama Dandim sangat bangga melihat antusiasme masyarakat yang mengikuti Vaksinasi dan juga mengapresiasi para Vaksinator dari PKM Mappakasunggu yang semangat menyalurkan Vaksin kepada peserta Vaksinasi.

“Ini merupakan usaha bersama dan bagian dari ikhtiar kita melawan serta memutuskan mata rantai Virus Covid-19,” kata AKBP Gotam Hidayat.

Baca Juga :  Polres Takalar Sita 9 Unit Ranmor Balapan Liar di Bulan Suci Ramadan

Olehnya itu, AKBP Gotam Hidayat mengimbau kepada seluruh lapisan masyarakat agar turut serta mensukseskan Program Vaksinasi, tidak takut dan ragu untuk menerima Vaksin, karena ini merupakan salah satu ikhtiar untuk melawan Covid-19.

“Kami harap kesadaran warga dengan turut serta dalam mensukseskan Program Pemerintah dalam Percepatan Vaksinasi agar dapat memutus mata rantai penyebaran Virus Covid-19 dan segera terwujudnya Herd Immunity di Kabupaten Takalar, ” tutup Kapolres AKBP Gotam Hidayat.

Muhammad Yusuf Hading

Berita ini 120 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Headline

Polri: Rekrutmen Anggota dari Santri hingga Hafiz Quran Akan Terus Dilakukan

Headline

Dua Nelayan Peureulak Tersambar Petir, Satu Orang Meninggal Dunia

Headline

Rapat Internal Pengamanan Rutan Kabanjahe, KA Rutan : Solit Komitmen dan Kompak

Headline

PB HMI Minta Kapolri dan Kompolnas Usut Dugaan Pelanggaran Yang Dilakukan Kombes Teguh Triwantoro

Headline

TKS di pecat, kantor Disnaker di geruduk Koalisi Energy Masyarakat

Headline

Pangdam Hasanuddin Hadiri Tabligh Akbar di Masjid Izzatul Islam Tamalanrea*

Daerah

Persiapan Deklarasi Sub Unit WN88 01 DKI

Banjir

Respon Cepat Tanggap Darurat Team BPBD Provinsi Sumsel.