RajaBackLink.com

Home / Aceh / Daerah

Minggu, 3 Oktober 2021 - 16:34 WIB

Dirjen Dikti Lakukan Ground Breaking Pembangunan Tujuh Gedung

Saiful Amri - Penulis Berita

Sriwijayatoday.com | Aceh Utara, Reuleut – Pelaksana Tugas (Plt) Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi , Prof Nizam PhD melakukan peletakan batu pertama tujuh gedung Universitas Malikussaleh di Kampus Reuleut, Aceh Utara, Ahad (3/10/2021).

Dalam sambutannya, Prof Nizam mengingatkan bahwa pembangunan gedung tersebut dilakukan dengan menggunakan uang rakyat sehingga harus digunakan sebaik mungkin. ““Gunakan dana ini dengan baik, jangan dikorupsi. Semoga pembangunan tujuh gedung tersebut bisa berjalan lancar,” ujarnya dalam acara yang dihadiri sejumlah ulama dan para rektor sejumlah universitas di Aceh.

Prof Nizam menambahkan, membangun kampus memang mudah, satu atau dua tahun selesai. Tapi membangun akhlak mulia dan beretika mahasiswa tidaklah mudah, tetapu di situ kunci keberhasilan pendidikan.

Baca Juga :  Hery Ariandy, S.Km Kasi Rehabilitasi BNNK Sanggau Membenarkan Terjaring 10 Orang Razia Pekat, 1 Orang Inisial KA Terindikasi Gunakan Narkoba Jenis Sabu

“Sangat perlu kesungguhan seluruh sivitas akademika Unimal dengan dukungan ulama dan umara untuk menjadikan mahasiswa sebagai insan kamil yang siap membangun bangsa dan negara,” ujar Nizam.

Menurutnya, perguruan tinggi dituntut tidak hanya berguna bagi mahasiswa, tetapi juga bagi masyarakat. Kampus bukan hanya pajangan dengan gedung megah, tetapi bermanfaat bagi masyarakat sekitar. “Masyarakat sekitar kampus harus merasakan keberadaan Universitas Malikussaleh. Kampus harus berperan dalam mencari solusi berbagai persoalan masyarakat bahkan bisa memberdayakan masyarakat sekitar,” tambah Prof Nizam.

Sementara Rektor Universitas Malikussaleh, Prof Dr Herman Fithra Asean Eng, dalam kesempatan itu memberikan apresiasi kepada para ulama yang sudah mendukung penegerian Unimal 20 tahun lalu. Rektor juga menyebutkan, Unimal sebagai satker memiliki keterbatasan dalam pembiayaan empat kampus yang ada di Aceh Utara dan Lhokseumawe. “Sekarang kampus Unimal bertambah lagi di Sigli, yakni Kampus Akper Pidie yang kini sudah menjadi bagian dari Unimal,” ujar Herman.

Baca Juga :  Sempat Melarikan diri, Tersangka kasus percobaan pemerkosaan diamankan Pemerintah Desa

Peletakan batu pertama pembangunan tujuh gedung baru Unimal juga dihadiri oleh Rektor UIN Ar-Raniry Prof Dr Warul Walidin, Rektor Universitas Teuku Umar Prof Dr Jasman, serta sejumlah pimpinan perguruan tinggi lainnya di Aceh.

Sebelumnya, Dirjen Dikti dan rombongan meninjau lokasi Fakultas Kedokteran di Uteunkot dan sejumlah fakultas di Kampus Bukit Indah. Prof Nizam dan sejumlah pimpinan Forkopimdan serta para rektor juga melakukan penghijauan di Kampus Reuleut dengan melakukan penanaman pohon. (Ayahdidien)

Berita ini 11 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Daerah

Penemuan Janin Dimakam yang Bikin Heboh Ternyata Korban Aborsi

Aceh

Masyarakat Keluhkan Buruknya Pelayanan Telkomsel Dalam Memberikan Akses Internet Terhadap Masyarakat Luas

Aceh

Capaian Vaksinasi Booster Masih Rendah

Daerah

Desa Srikaton Masuk Lima Besar Lomba Desa

Aceh

Kasus Covid-19 Meningkat, Ketua MPU Aceh Timur Ajak Masyarakat Laksanakan Vaksinasi

Aceh

Pejabat Bupati Aceh Timur Lepas Keberangkatan 240 Calon Jamaah Haji

Aceh Timur

NIK tidak aktif saat daftar NPWP, Tidak Pakai Lama di Dukcapil Aceh Timur

Daerah

Kades Desa Pall H.Sukarman Gudat Berserta Istri dan Perangkat Lainnya Salurkan Bantuan Kepada Wartawan Kab Melawi dan Korban Lainnya