RajaBackLink.com

Home / Aceh Timur / Daerah / Headline

Kamis, 12 Oktober 2023 - 11:02 WIB

Kapolres Aceh Timur Pimpin Gelar Apel “Polisi RW” Wujud Pembinaan Masyarakat

Saiful Amri - Penulis Berita

ACEH TIMUR — Kapolres Aceh Timur AKBP Andy Rahmanyah, S.I.K.,S.H.,M.H. pimpin Apel Gelar Polisi RW/Dusun di Lapangan Apel Sarja Arya Racana, Kamis, (12/10/2023) pagi.

Polisi RW/Dusun merupakan program Kabaharkam Polri sebagai wujud pembinaan masyarakat (Binmas) prediktif yang merupakan bentuk integralitas semua fungsi pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) dalam mengemban tugas sebagai pengemban Polmas dalam komunitas RW.

“Polisi RW adalah anggota Polri yang merupakan pembina dalam hal menjaga kamtibmas di wilayah binaan kamtibmasnya diluar personel Bhabinkamtibmas, dan sekali dalam sepekan wajib mendatangi Ketua RW ataupun tokoh masyarakat untuk mendengarkan, mencatat, menganalisa, serta menyelesaikan permasalahan yang ada,” kata Kapolres.

Baca Juga :  LPPL Radio Swara Cempala Kuneng Dikunjungi Pj Bupati Aceh Timur

Selain itu, dibentuknya Polisi RW tersebut untuk mengantisipasi gangguan Kamtibmas sebelum, dan pada saat, maupun setelah pelaksanaan Pemilu tahun 2024 dengan melaksanakan kegiatan deteksi dini yang merupakan tindakan preemtif kepolisian dalam mencegah gangguan Kamtibmas di mana keberhasilan dari Program Polisi RW tersebut bisa tercapai dengan adanya dukungan berbagai pihak.

Kepada anggotanya yang sudah ditunjuk sebagai polisi RW, Kapolres berharap agar momentum tersebut digunakan dengan sebaik-baiknya untuk selalu berkomunikasi maupun bertegur sapa dengan masyarakat, sehingga bisa menghilangkan kesan-kesan polisi yang arogan.

Baca Juga :  Pria asal Jeneponto tewas di ujung badik.

Sebelum mengakhiri amanatnya, Kapolres memberikan penekanan kepada seluruh peserta apel yang menjadi Polisi RW di antaranya: membangun interaksi dan komunikasi yang konsisten dengan masyarakat; mendengarkan, menerima, empati terhadap keluh kesah keresahan, keinginan, harapan dan permasalahan masyarakat; melaksanakan identifikasi dan pemetaan terhadap kerawanan wilayah di tempat tugas masing-masing; menerima prinsip Pemolisian masyarakat dengan mengajak semua elemen masyarakat sebagai mitra dalam pengelolaan kamtibmas; menjadi problem solver untuk mencari solusi terhadap persoalan yang ada di masyarakat. Terang Kapolres Aceh Timur AKBP Andy Rahmanyah, S.I.K.,S.H.,M.H.

Berita ini 33 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Headline

Wakapolres Gowa : Tetap Waspada Dan Terus Antisipasi Cuaca Ekstrim

Headline

*Melihat Penyambutan Kapolda Sulsel Baru Irjen Pol Nana Sudjana*

Headline

Yonif 726/Tml disambangi Kapolda Sulsel*

Headline

Bhabinkamtibmas Polsek Polsel Pantau Stok Dan Harga Minyak Goreng Di Warung Milik Warga 

Berita Sumatera

Konferensi Pers Polres Muara Enim Operasi Sikat Musi 2021

Aceh

Menteri Sosial RI Kunjungi Ahli Waris Korban Banjir di Aceh Timur

Headline

Dengar Aduan Masyarakat, Polres Aceh Timur Gelar Jumat Curhat

Headline

KESERAKAHAN INDOMARET HINGGA HARUS HANCURKAN MASJID